INDOZONE.ID - WFH memang punya dampak negatif dan positif, salah satu dampak negatifnya ialah tidak memiliki tempat kerja yang nyaman seperti di kantor. Nah, padahal saat bekerja kenyamanan sangat penting karena ini tidak hanya untuk kesehatan tapi juga untuk menghasilkan pekerjaan yang maksimal.
Saat tempat kerja tidak nyaman ketika WFH, salah satu hal yang memicu ialah sakit punggung. Untuk menghindari hal ini terjadi, berikut tips yang harus kamu terapkan, seperti yang dilansir Time:
1. Jangan pakai bantalan pergelangan tangan yang empuk
Bantalan pergelangan tangan memang terlihat bisa menyokong, namun hal ini menambah tekanan pada tendon fleksor dan saraf median yang berisiko tangan kesemutan dan nyeri.
2. Pandang layar komputer dengan leher tegak
Letakan layar komputer tepat di depanmu supaya nyaman, hindari meletakkan laptop di bawah yang membuat kamu membungkuk, karena ini berisiko membuat kamu mengalami sakit punggung.
3. Duduk bersandar di kursi
Kamu sebaiknya duduk bersandar di kursi dalam posisi yang nyaman sehingga dapat menjangkau keyboard dan mouse lebih dekat. Saat kamu tidak memiliki penyokong punggung kursi yang bagus kamu dapat menggunakan bantalan, supaya tetap nyaman.
Artikel Menarik Lainnya:
"tips" - Google Berita
April 20, 2020 at 04:51PM
https://ift.tt/3bpGAhn
Supaya Tak Sakit Punggung Saat WFH, Ini Tips yang Harus Diterapkan - Indozone.id
"tips" - Google Berita
https://ift.tt/331rOJ7
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Supaya Tak Sakit Punggung Saat WFH, Ini Tips yang Harus Diterapkan - Indozone.id"
Post a Comment