Search

Program Seru Tukar-Tambah Mobil, Daihatsu Bagi Tips Supaya Cepat Laku - Suara.com

Suara.com - Menikmati asyiknya menyetir, lantas berpindah keinginan untuk memiliki jenis mobil lain, adalah bagian dari dunia otomotif. PT Astra Daihatsu Motor (ADM) memahami hal ini, dan menggarap sebuah program yang bisa diibaratkan "menjemput bola".

Tujuannya adalah memudahkan pelanggan dalam mewujudkan impiannya memiliki kendaraan baru produksi Daihatsu, melalui fasilitas tukar-tambah dengan beragam kemudahan dan diskon menarik yang diselenggarakan hanya satu hari.

Daihatsu Urban Fest di Surabaya dipungkas di Hari Pahlawan 2019 [Dok PT Astra Daihatsu Motor]
Daihatsu Urban Fest di Surabaya dipungkas di Hari Pahlawan 2019 [Dok PT Astra Daihatsu Motor]

"Kami memahami kebutuhan Sahabat Daihatsu untuk memiliki kendaraan Impian. Oleh sebab itu, program "Daihatsu Festival & Trade In Day" hadir di Surabaya sebagai salah satu usaha memudahkan Sahabat untuk memiliki Daihatsu baru," sambut Budi Mahendra, Customer Satisfaction & Value Chain (CSVC) Division Head PT ADM.

Dan, mengulang kesuksesan program spesial tukar-tambah sebelumnya, bertepatan dengan momentum Hari Pahlawan, serta Daihatsu Urban Fest di Surabaya, dilangsungkan pula Daihatsu Festival & Trade In Day di Ciputra World Surabaya (9-10/11/2019).

Berlangsung seru, acara ini diimbuhi dengan berbagai kado keren yang dibagikan kepada Sahabat Daihatsu peserta acara tukar-tambah. Seperti dibebaskan dari biaya administrasi untuk pembelian secara kredit, voucher belanja bagi peserta yang Trade In, voucher elektronik dan berbagai lucky draw menarik untuk pembelian Daihatsu baru.

Berbagai hadiah tadi disediakan oleh PT ADM, serta Value Chain partner seperti Astra Credit Companies (ACC), Daihatsu Financial Services (DFS), Asuransi Astra, dan Mobil88.

Dan tak kalah seru adalah adanya sharing edukatif mengenai nilai jual kembali sebuah kendaraan. Harga jual kembali dari sebuah mobil boleh disebut baik bila persentase harga jual kembali tidak mengalami penurunan yang terlalu signifikan terhadap harga awal saat pembelian kendaraan dalam kondisi baru.

Berikut tips dari Daihatsu untuk mempertahankan harga jual kembali sebuah kendaraan agar tetap tinggi:

  1. History perawatan berkala di bengkel resmi yang dibuktikan dengan buku servis.
  2. Kondisi fisik mobil, seperti bebas baret, bebas bekas tabrakan, dan kondisi standar.
  3. Usia kendaraan tidak lebih dari lima (5) tahun, sehingga mileage masih rendah.
  4. Kelengkapan dokumen seperti BPKB, STNK, dan surat pendukung lainnya.
    Jenis transmisi kendaraan.

Let's block ads! (Why?)



"tips" - Google Berita
November 12, 2019 at 05:48PM
https://ift.tt/32IhVzr

Program Seru Tukar-Tambah Mobil, Daihatsu Bagi Tips Supaya Cepat Laku - Suara.com
"tips" - Google Berita
https://ift.tt/331rOJ7

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Program Seru Tukar-Tambah Mobil, Daihatsu Bagi Tips Supaya Cepat Laku - Suara.com"

Post a Comment


Powered by Blogger.