Abdul Aziz Masindo
Mika lampu mobil yang sudah kusam dan menguning
Otoseken.id - Di mobil bekas yang sudah berumur, masalah yang kerap terjadi adalah mika lampu yang menguning.
Nah, agar tidak kejadian berikut tips cegah mika lampu dari kusam dan tetap bening
"Yang pasti kalau permukaan mika lampu ada kotoran atau basah, harus langsung dibersihkan," tegas Stefanus Yoga, pemilik workshop detailing Detailworks Motospa.
Tujuannya untuk mencegah kotoran yang menempel bisa mengering dan menjadi kerak.
Baca Juga: Ganti ECU Mercedes-Benz Nggak Boleh Asal, Ini Langkah Yang Benar
Karena kalau dibiarkan lama kerak tersebut bisa menjadi flek yang menyerap ke lapisan coating mika lampu dan membuat mika lampu kusam.
Stefanus Yoga / Detailworks Motospa
Before After Mika Lampu Menguning dan Bening
Hal ini juga berkaitan dengan air yang menggenang di permukaan mika lampu yang datar, terutama di bagian atas.
Jika habis dicuci atau terkena hujan, segera keringkan dengan lap chamois atau kain microfiber.
"Kalau air dibiarkan, kotoran debu bisa nempel dan kalau mengering bakal menjadi bercak jamur," tegas Yoga.
Baca Juga: Cara Membersihkan Bekas Lem Aibon di Bodi Motor, Harus Segera Ya..
Hindari juga memasang sticker di bagian mika lampu karena akan merusak lapisan coating saat sticker dilepas.
"Kalau lapisan coatingnya keangkat, mika lampu lebih cepat kusam saat terkena panas," jelas Wandy Darmansyah, pemilik bengkel Graphic Factory Sticker.
"tips" - Google Berita
November 09, 2019 at 12:20PM
https://ift.tt/32xwtCb
Agar Mika Lampu Tidak Menguning dan Kusam, Begini Tips Merawatnya - Otomania.com
"tips" - Google Berita
https://ift.tt/331rOJ7
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Agar Mika Lampu Tidak Menguning dan Kusam, Begini Tips Merawatnya - Otomania.com"
Post a Comment