Search

Tips Cegah Corona buat Layanan GrabExpress dan GrabFood - detikInet

Jakarta -

Di tengah mewabahnya virus corona di Indonesia, Grab Indonesia memberikan tips kepada konsumen agar terhindar dari paparan virus tersebut, khususnya pelanggan GrabFood dan GrabExpress. Grab juga mengimbau para mitranya dan konsumennya agar ikut memutus rantai penyebaran virus tersebut dengan menghindari kontak secara langsung.

"Kami sangat bersyukur para mitra pengemudi, pengantaran dan merchant kami, telah menjadi pahlawan yang membantu keseharian kita, yang terus melayani masyarakat Indonesia pada masa yang penuh cobaan ini. Kami telah menempatkan berbagai upaya pencegahan tambahan serta paket dukungan untuk melindungi kesehatan, kesejahteraan dan keberlangsungan hidup mereka," kata Managing Director, Grab Indonesia Neneng Goenadi dalam keterangan tertulis, Rabu (18/3/2020).

Pelanggan GrabFood dan GrabExpress dapat mengikuti panduan pemesanan tanpa kontak di aplikasi Grab sebagai berikut:

  • Pelanggan menginformasikan mitra pengantaran untuk meletakkan pesanan di luar pintu atau lokasi tertentu yang telah dijanjikan
  • Mitra pengantaran akan memberitahu pelanggan ketika pesanan telah diletakkan di lokasi yang disepakati
  • Mitra akan menunggu pelanggan untuk mengambil pesanannya di mana mereka akan berdiri dalam jarak 2 meter dari pesanan tersebut
  • Grab menyarankan pembayaran non-tunai, namun bila ingin melakukannya, pelanggan bisa meletakkan uang dalam amplop kemudian menaruh di tempat pesanan yang dijanjikan.

Selain Pemesanan Tanpa Kontak, Neneng mengatakan, pihaknya mengimplementasikan upaya pencegahan tambahan di gerai GrabKitchen yang berlokasi di Jakarta, Bandung, Bali, Surabaya, dan Medan. Seluruh staf GrabKitchen di lokasi tersebut, termasuk staf mitra merchant akan dicek suhu tubuhnya setiap akan mulai bekerja.

Seluruh mitra pengantaran akan dicek suhu tubuhnya sebelum mengambil pesanan pelanggan. Kemudian seluruh mitra merchant akan memastikan bahwa pesanan makanan telah dibungkus dengan benar sebelum diserahkan ke mitra pengantaran.

Grab juga telah bekerja sama dengan seluruh pemangku kepentingan dalam industri makanan dan minuman untuk meningkatkan standar kebersihan mulai dari tahap penyiapan hingga pengantaran, termasuk sosialisasi tentang pentingnya kebersihan makanan.

"Kami juga telah melakukan edukasi tentang pentingnya kebersihan makanan dan menyusun pedoman baru kepada para mitra merchant untuk mendorong penggunaan jaring rambut, masker bedah, dan sarung tangan ketika menyiapkan hidangan, serta mencuci tangan secara teratur selama 20 detik dan melakukan penyemprotan desinfektan ke bidang kerja mereka secara teratur sebelum dan sesudah mempersiapkan makanan," pungkas Neneng.

Simak Video "Fitur Baru GrabFood, Konsumen Bisa Traktir Mitra Pengantar"
[Gambas:Video 20detik]
(prf/rns)

Let's block ads! (Why?)



"tips" - Google Berita
March 18, 2020 at 02:49PM
https://ift.tt/33sF9f3

Tips Cegah Corona buat Layanan GrabExpress dan GrabFood - detikInet
"tips" - Google Berita
https://ift.tt/331rOJ7

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tips Cegah Corona buat Layanan GrabExpress dan GrabFood - detikInet"

Post a Comment


Powered by Blogger.